Sedih, Tak Cukup Uang Urus Rekening, Irfanni Temui Lukita

Sedih, Tak Cukup Uang Urus Rekening, Irfanni Temui Lukita

Irfanni.
Dinamika Kepri, Batam -  Sulitnya ekonomi di Batam saat ini, tentunya sangat mempengaruhi kehidupan masyarakat Batam.

Banyaknya Penanam Modal Asing (PMA) yang hengkang meninggalkan Batam dengan memilih negara Vietnam tempat berusahanya, akhirnya membuat pengangguran di Kota Batam terus meningkat.

Ada pun salah satu bukti nyata yaitu untuk mengurus rekening bank saja, seorang warga Batam begitu kesulitan untuk melakukannya, karena tidak memiliki uang untuk memenuhi persyaratan bank.

Irfanni namanya, karena tidak memiliki uang cukup untuk mengurus rekening bank untuk syarat pencairan dari Jamsostek, warga ber KTP Batam itu tidak sungkan ingin menemui calon Wali Kota Batam, Lukita Dinarsyah Tuwo.

Di rumah pemenangan Lukita di Ruko Central Glory Poin, Blok A No.10 -11 Legenda, Batam Center, mantan Satpam dari salah satu perusahaan di daerah Sekupang Batam itu mengeluhkan tentang sulitnya mencari pekerjaan saat ini.

Ia berharap, dengan bertemu Lukita, dirinya dapat dibantu, agar rekening bank yang diinginkannya bisa diuruskannya segera supaya uangnya yang ada di Jamsostek bisa dicairkan.

"Saya ada uang, tetapi tidak cukup untuk mengurus rekening bank. Makanya saya datang ke mari, siapa tahu pak Lukita bisa membantu saya. Rencananya rekening bank itu akan saya gunakan untuk pencairan Jamsostek saya. Kalau saya sebelumnya bekerja sebagai Satpam di salah satu perusahaan di daerah Sekupang, Batam," kata Irfanni kepada tim Lukita, Rabu (23/9/2020) siang.

"Saya tidak tahu lagi cari uang ke mana, makanya saya datang ke mari. Saya ke mari saja pak, jalan kaki dari Pelita," ucapnya dengan wajah sedih.

Ternyata tak harus bertemu dengan Lukita, tim Lukita saat itu kemudian berinisiatif lalu memberikan apa yang diinginkan pria yang mengaku sudah 19 tahun di Batam itu.

Tak lama setelah itu, kemudian Irfanni pamit pergi sembari mengucapkan terima kasih.

"Terima kasih banyak ya pak. Saya akan mengingat kebaikan bapak - bapak semua," kata Irfanni. (Ag)
Halaman :

Lebih baru Lebih lama